PPP Laporkan Dugaan Kecurangan Pileg

SULA-Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Bahudin Soamole, bersama Sekretaris dan sejumah pengurusnya resmi laporkan dugaan kecurangan suara di TPS 01 Desa Paslal dan TPS 01 dan 02 Desa Bruakol Kecamatan Mangolo Tengah ke Bawaslu Kepulauan Sula pada Kamis (29/2/24) pagi.

Menurut Bahudin, kedatangannya bersama pengurus ke Bawaslu Kabupaten Kepulauan Sula membawa bukti berupa Video yang menunjukkan indikasi kecurangan Pemilihan Legislatif (Pileg) pada Daerah Pemilihan (Dapil) 4 yang meliputi 3 Kecamatan yakni Kecamatan Mangoli Tengan, Kecamatan Mangoli Timur dan Kecamatan Mangoli Utara Timur.

“Kami bicara langsung deng ketua Bawaslu Sula Ajuan Umasugi terkait temuan tersebut dan menyampaikan semua bukti yang ada. Kami juga berharap Bawaslu memberikam rekomendasi pada Pleno yang sedang berjalan pada hari pertama tadi”, katanya.

Laporan tesebut khusus mencakup di Dapil 4 Desa Paslal dan Bruakol, Kecamata Mangoli Tengah, yang dimana ada indikasi penambahan suara pada salah satu Oknum Caleg dari Partai Golkar.

“Meskipun posisi PPP masih dianggap memegang angka yang sesuai, Bahudin menyoroti perubahan tiba-tiba dalam hasil rekapitulasi pleno di tiga Kecamatan terakhir, dimana PPP awalnya unggul namun kemudian digeser oleh oknum Caleg dari Partai Golkar inisial AG”, tegasnya.

Bahudin menyebut bahwa temuan baru didasarkan pada hasil keputusan Pleno ditingkat Kecamatan, dimana terdapat perbedaan angka antara PPP dan Partai Golkar.

“Awalnya, PPP unggul dengan selisih suara 22 suara, namun kemudian berubah dan PPP kalah dengan selisih 7 Suara menjelang magrib,” ungkapnya.

Bahudin juga berharap agar proses selanjutnya akan menjamin keadilan dari Bawaslu Sula dan KPU untuk memastikan integritas dan transparansi dalam proses Pemilihan, tutupnya.