Makassar,transtimur.com – Bupati Kepulauan Sula, Fifian Adeningsi Mus, didampingi Wakil Bupati dan Asisten 1, mengunjungi Calon Jemaah Haji (CJH) 2024 asal Kabupaten Kepulauan Sula yang berada di Makassar.
Kunjungan ini merupakan tradisi tahunan yang selalu dilakukan oleh Bupati Kepulauan Sula untuk memberikan dukungan dan semangat kepada para jamaah.
Bupati Fifian Adeningsi Mus menyampaikan pesan kepada para jamaah agar selalu menjaga kesehatan selama menjalani rangkaian ibadah haji.
“Saya berharap setiap Calon Jemaah Haji dapat melaksanakan seluruh rukun haji dengan sempurna. Semoga semua berangkat dalam keadaan sehat wal’afiat dan kembali juga dalam keadaan sehat, selamat, serta mendapatkan haji yang mabrur dan penuh keridhaan Allah SWT,” ujar Bupati Fifian kepada transtimur.com Minggu (19/5/2024).
Selain memberikan pesan-pesan penting, Bupati Fifian juga menyempatkan diri untuk berdoa bersama para jamaah, memohon kelancaran dan keselamatan selama menjalankan ibadah haji.
Kunjungan Bupati Kepulauan Sula ke CJH di Makassar ini bukanlah yang pertama kali. Selama menjabat, Bupati Fifian secara rutin mengunjungi para calon jemaah haji baik yang berada di Asrama Haji Ternate maupun di Makassar. Hal ini dilakukan untuk memberikan dukungan moral dan memastikan para jamaah merasa diperhatikan oleh pemerintah daerah.
Kunjungan tersebut disambut baik oleh para jamaah calon haji. Mereka mengaku merasa senang dan berterima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Bupati Kepulauan Sula.
Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan para CJH asal Kabupaten Kepulauan Sula dapat menjalankan ibadah haji dengan khusyuk dan kembali ke tanah air dengan membawa haji yang mabrur.
Kunjungan Bupati Kepulauan Sula ini juga menjadi bukti nyata perhatian pemerintah daerah terhadap warganya yang akan menunaikan ibadah haji, serta merupakan bentuk dukungan moral yang sangat dibutuhkan oleh para jamaah dalam menjalankan salah satu rukun Islam ini.