Transtimur.com — Peringati Hari Lahir (Harlah) Liga Mahasiswa Nasional Untuk Demokrasi (LMND) yang ke-22 Tahun, yang di laksanakan oleh Eksekutif Kota (EK-LMND) Ternate, Maluku Utara.
Kegiatan dengan Tema “Bersatu, Berkelaborasi, Berdaya, Untuk Kemajuan Organisasi, itu berlangsung di Aula Asrama Haji, di Kelurahan Ngade, Kota Ternate Selatan, Sabtu (10/7/2021).
Peringatan Harlah tersebut juga dilakukan Dialog Public dan tradisi Potong Tumpeng, Temu Kaders dan Alumni LMND.
Hadir dalam acara Harlah, mewakili Presidium Alumni LMND Kota Ternate, Rangga Saputra sekaligus membuka acara dengan resmi, Perwakilan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, Kepala Kesbanpol Abdullah Sadik, Ketua Wilayah LMND Malut Rahmat Karim, Ketua LMND Kota Ternate Mustahdin Safar, Ketua LMND Kota Tidore Julfikar Hasan, OKP-OKP Se Kota Ternate, serta pengurus Kota dan seluruh kaders LMND Se-Kota Ternate.
Sementara narasumber yang di undang dalam dialog Publik, mewakili pemerintah Kota Ternate Kepala Kesbanpol Abdullah Sadik, Akademisi Astuti Kiliwow, Presidium Alumni LMND Jainal Ilyas serta di pandu langsung sebagai moderator Rais Ramli.
Dalam sambutan keterwakilan Presidium Alumni LMND Rangga Saputra, menyampaikan bahwa di LMND ini terkadang banyak perbedaan-perbedaan dan tantangan yang di rasakan, untuk itu kata Angga sapaan akrab Rangga bahwa dalam perbedaan apapun tetap harus di selesaikan dengan baik.
Dirinya pun, sesalkan bahwa minimnya dan kekurangan dari kawan-kawan maupun kaders LMND Maluku Utara dan Kota Ternate untuk bersilaturahmi dengan para alumni-alumni LMND yang ada.
“Makanya dengan tema yang sengaja di paparkan ini bahwa LMND harus Bersatu, Berkolaborasi, dan berdaya dalam berkekuatan penuh untuk kemajuan Organisasi LMND, dan berharap kedepan LMND lebih melahirkan bibit-bibit yang progres dan menonjol, untuk peduli terhadap kemajuan rakyat,” harapnya.
Sementara Ketua Wilayah LMND Maluku Utara, Rahmat Karim, menyampaikan bahwa soal LMND hari ini sudah 22 tahun, tenatunya bukan usia yang muda untuk organisasi di tingkat pergerakan.
Hanya saja kata Ketwil, apakah dalam pergerakan itu masih dulunya lagi ataukah tidak, apa lagi di pertentangan dengan kondisi Covid-19 saat.
“Sementara saya lihat juga soal kerja-kerja politik dan gerakan jalanan maupun proses ideologi saat ini masih patut di pertanyakan, makanya dengan LMND sudah ke 22 tahun ini, bagaimana kita lebih memperkuat semangat, karena LMNDA di Maluku Utara masih sangat di perhitungkan,”
Dirinya pun berharap, dengan harlah LMND yang ke 22 tahun ini dengan di lakukan sebuah dialog publik bisa dapat menimbulkan sebuah kesimpulan dan solusi untuk menyelesaikan persoalan-persoalan hari ini dan kedepannya.
Terpisah Ketua LMND Kota Ternate, Mustahdin Safar, saat di konfirmasi menyampaikan harapannya bahwa dalam rangka memperingati Hari lahir LMND yang ke-22 tahun ini, berharap Agar kiranya semangat solidaritas tetap tumbuh dalam jiwa setiap Anggota LMND dan Tetap mempertahankan prinsip Perjuangan sebagai bentuk Rasa cinta yang besar terhadap organisasi.
Pantauan awak media di lokasi kegiatan, peringatan Harlah LMND Ke-22 Tahun, berlangsung sederhana dan penuh Khidmah.(ril)
Komentar