Transtimur.com– M. Asrul resmi nahkodai Ikatan Pelajar Mahasiswa Wasile (IPMW) Kota Ternate periode 2021-2022.
Asrul terpilih melalui Musyawarah Besar (MUBES) ke-IX IPMW Kota Ternate yang dibuka sejak 28 November 2020, di Aula Asrama Haji Kelurahan Ngade Ternate Selatan, namun sempat tertunda karena bertepatan dengan momentum pilkada.
MUBES ke-IX IPMW Kota Ternate itu, baru dilanjutkan kembali pada 16 Februari 2021 dan dihadiri oleh mahasiswa di lima Kecamatan Se Wasile Kabupaten Halmahera Timur, pertarungan perebutan ketua umum IPMW Tersebut dimenangkan oleh M. Asrul dan terpilih Menjadi Ketua Umum IPMW Kota Ternate periode 2021-2022.
Ketua terpilih M. Asrul kepada Transtimur.Com menyampaikan rasa bersyukur dan berterima kasih atas amanah yang telah diberikan kepadanya.
“InsyaAllah saya siap mengambil peran dan melaksanakan apa yang ditetapkan dalam Musyawarah dan siap berkarya dalam kemajuan organisasi IPMW Kota Ternate,” Ujar pria dengan sapaan Karib Bung Asrul. Rabu(17/2/2021)
Kata Asrul, Dengan selesainya MUBES ke-IX IPMW Kota Ternate tahun ini, dapat menjadi titik rekonsiliasi untuk bersatu padu menyatukan visi guna kemajuan IPMW kedepan.
Mantan Ketua Cabang GSNI Haltim itu mangungkapkan, Ini merupakan amanah yang amat besar karena tidak mudah menjalankan roda kepengurusan dalam organisasi, apalagi IPMW kedepan memiliki banyak tantangan khususnya bagi perkaderan IPMW. Untuk itu, pihaknya berharap semua Kader IPMW agar mengambil peran dalam kemajuan organisasi.
“ Saya berharap semua kader IPMW Kota Ternate bisa berkolaborasi untuk mengawal setiap agenda organisasi yang kita cintai ini “ Imbuhnya. (Ian)
Komentar