Sinergi, Polres Sula Gandeng Media Membagi Ta’jil dan Bukber

Sanana, Transtimur.com – Memperkuat jalinan silaturahmi Polres Kepulauan Sula bersama para awak media melaksankan kegiatan pembagian Ta’jil kepada Masyarakat dan Buka Bersama, Kamis (13/3/2025).

Dalam amatan transtimur.com, sinergi Polri bersama awak media melakukan pembagian Ta’jil dan Buka Bersama tersebut di laksanakan serentak secara Nasional oleh Mabes Polri dan di ikuti oleh Polda serta Polres di seluruh Indonesia.

Kapolres Kapulauan Sula AKBP Kodrat Muh. Hartanto kepada awak media mengucapkan kata syukur atas terlaksananya kegiatan Bukber bersama media berjalan sesuai harapan.

“Alhamdullah hari ini kita sama-sama dapat mengikuti kegiatan buka bersama Polri dengan Unsur Media”, ucap Kapolres.

Kita tau lanjut Kapolres selama ini bahwa, Polri bersinergi dengan media yang mana khusunya di Kabupaten Kepulauan Sula.

“Selama ini media sudah turut menjaga situasi Kamtibmas dengan memberikan informasi (berita-berita) yang objektif, memberikan penerangan dan edukasi kepada Masyarakat untuk dapat menjaga Kamtibmas di Kabupaten Kepualauan Sula”, ungkapnya.

Kapolres juga berharap, di Bulan Suci Ramadhan ini sampai momentum lebaran Idul Fitri mendatang, Media masi bersama Polres untuk selalu memberikan informasi yang terbaik kepada lapisan Masyarakat.

“Muda-mudahan dengan demikian sinergi Polres dengan media khusunya di bulan Ramadhan ini atau pun nanti pada saat momen lebaran memberikan pahaman edukasi kepada masyarakat sehingga pelaksanaannya nanti khusunya mudik dapat berjalan dengan baik”, tuturnya.

“Kami juga nanti akan menggelar Oprasi ketupat, ini juga dapat di informasikan kepada masayarakat secara objektif sehingga dapat memberikan layanan yang maksimal”, tutup kapolres

Komentar