Transtimur.com – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kepulauan Sula, mengucapkan terima kasih kepada Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT).
Ucapan terima kasih ini disampaikan oleh Bupati Kepulauan Sula Fifian Adeningsi Mus (FAM) melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Muhlis Soamole usai menerima bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) senilai Rp 10.282.510.000, dan bantuan Rumah Produksi Kopra Putih sebesar Rp. 500.000.000, serta bantuan Rumah Produksi pembangunan pengolahan sagu sebesar Rp 250.000.000.
“Tentunya pemerintah Daerah sangat berterima kasih kepada Kemendes PDTT yang telah berupaya untuk mengentaskan Daerah tertinggal di Provinsi Maluku Utara, Khususnya Kepsul pada tahun 2024 mendatang,”ucap Bupati FAM melalui Sekda Muhlis Soamole melalui rilis yang diterima redaksi Transtimur Media Grup (TMG) pada Jumat (23/6/2023).
Kegiatan penyerahan bantuan tersebut diserahakan langaung oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) Kemendes PDTT Taufik Madjid S.Sos., M.Si. kegiatan tersebut berlangsung di Kampus Poltekes Kota Ternate.