Direstui Ketum DPP Berkarya, Ramli Sade Berlabu ke Gerindra Sula

Transtimur.com– Salah satu Anggota DPRD Kepualuan Sula Maluku Utara, Ramli Sade dari Partai Berkarya Resmi berlabuh ke Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindrah), resmi mendaftar sebagai Calon Anggota Legislatif (Caleg) 2024.

Hal tersebut disebabkan karena Partai Berkarya tidak lolos sebagai peserta Pemilu tahun 2024, dan Ramli juga telah mendapatkan Persetujuan dari Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Partai Berkarya, Muchdi Pr.

“Beberapa minggu lalu saya dan Ketua DPW Malut menghadap Ketua DPP Pak Muchdi di Jakarta dan beliau menyetujui DPRD Berkarya Kepulauan Sula yakni saya sendiri berlabu ke Gerindra”, jelas Ramli kepada Transtimur Media Grup (TMG) Senin (15/5/23).

Tidak ada arahan, lanjut Ramli secara resmi dari Ketum DPP kepada seluruh Kaders Berkarya yang masi aktif sebagai DPRD untuk harus bergabung ke Partai-parti tertentu.

“Tidak ada instruksi dari Ketum DPP untuk mengarahkan ke Partai-Partai tertentu yang lolos selaku peserta Pemilu 2024, Beliau menyampaikan bahwa kita saling menghargai, karena kami di besarkan oleh Berkarya setidak-tidaknya bersilaturahmi ke DPP untuk menyampaikan maksud dan tujuan kami dan Alhamdullah di respon baik”, katanya.

Menurut Ramli, Partai yang barusan ia naungi tidak akan mempengaruhi basis yang telah di bentuk dari 2019, karena baginya Gerindra adalah Partai cukup besar secara Nasional.

“Kalau peroleh suara dari Periode kemarin dengan Periode ini InsyaAllah aman, Berpengaruh si ada tapi bagi kami tidak terlalu signifikan, karena sekarang di Gerindra ini lebih eksis lagi karena Partai ini lolos Parliamentary Threshold yang punya Bakal Calon Presiden”, tuturnya.

“sekarang tanggungjawab saya selaku Kaders yang di besarkan oleh Partai Berkarya saat ini mencalonkan diri di Partai Gerindra jadi untuk sementara fokus di Gerindra”, sambung Ramli.

Ramli menambahkan, hal yang paling penting saat ini ialah memikirkan tanggungjawab besar yang telah di berikan oleh Ketua DPC Gerindra Kepulauan Sula kepada Bacaleg ksusnya dapil yang tempati.

“Untuk komposisi Caleg di Dapil I seperti yang di sampaikan oleh ketua DPC Partai Gerindra M. Natsir Sangadji targetnya dua Kursi dan itu adalah tantangan bagi kami secara pribadi”,bebernya.

“Nomor urut bagi saya tidak menjadi masalah tapi Alhamdullah di akomodir di nomor 8 dari 8 Kursi khusus Dapil I”, imbuhnya.