Kabid GTK Diknas Sula Selesaikan Konflik Kepsek dan TU

Transtimur.com-Kepala Bidang Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan, Dinas Pendidikan Nasional Kepulauan Sula Suriyani Gailea Selesaikan Konflik di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Kecamatan Mangoli Tengah, Sabtu (18/3/23).

Konflik yang terjadi di internal Sekolah tersebut yakni antara Kepala Sekolah, (Kepsek) Elsa Lapow dan Tata Usaha (TU) Arifin Umaternate, yang di sebarluaskan melalui akun Facebook Rismayanti.

Dalam unggahan tersebut Arifin Umaternate ialah Pemilik Akun Facebook Rismayanti itu menyebutkan, Cuma Allah yang tahu selama 16 tahun Beta berbakti dan beta berjuang di sekolah.

“kamomg kasih Beta pung gaji hari ini dengan jumlah lima ratus ribu sedangkan teman yang lain satu juta dua ratus ribu selama empat bulan, Untuk apa Beta bertahan dan hari ini Beta kaluar dari sekolah supaya kamon puas”, keluhnya.

Dengan adanya maslah tersebut, Diknas Kepulauan Sula Melalui Bidang GTK merespon cepat dan terjun langsung ke Sekolah untuk melakukan mediasi antara kedua belah pihak.

“Setelah kami minta klarifikasi ternyata yang bersangkutan ini kecewa padahal Kepseknya berniat baik, tetapi sudah kami selesaikan dan saya juga tegaskan ke kepsek terkait hak Guru Jagan di tunda sepanjang kewajibannya dilaksanakan, yang bersangkutan juga menyesali perbuatannya intinya ini hanya ada mis komunikasi saja”, ungkap Kabid GTK kepada awak media.

Meski begitu, lanjut Suryani, dihadapan guru-guru dirinya menyampaikan, semuanya harus Fokus dengan agenda-agenda sekolah.

“Saya tegaskan semuanya harus fokus, karena di bulan depan ujian Sekolah”, tutup.