Usai Tinjau Lokasi, BPBD Kota Ternate Langsung Membuat Rencana Kerja

Transtimur.com— Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) kota Ternate propinsi Maluku Utara (Malut) sudah melakukan peninjauan langsung beberapa titik lokasi terjadi bencana dan menyusun Rencana Kerja (Renja).

Misalnya, beberapa titik di dalam Kota Ternate yang menjadi titik bencana di Tahun 2021, yakni Kelurahan Maliaro, Kelurahan Dorpedo, sedang diluar Kota Ternate yakni pulau hiri Tafuraga dan di Pulau Moti diantaranya, Moti Tafaga, moti tafamutu, moti tanjung pura. Fokus pembangunannya di talud penahan ombak.

Terkait titik bencana tersebut sudah ditinjau langsung oleh tim untuk melakukan kroscek di lapangan dan sudah dimasukan didalam Rencana Kerja (Renja) untuk ditangani secepatnya,kata Kepala BPBD Kota ternate Arif Gani saat di konfirmasi transtimur di kantornya”, selasa (9/2/2021).

“Smoga rencana kerja bisa berjalan dengan baik tanpa ada hambatan,apa lagi sekarang ini iklim cuaca yang tidak menentu”,ujarnya.

“kalau bencana tahun kemarin sudah selesai dikerjakan desember”.

Arif memgatakan, ada sistim perubahan anggaran yang membuat pihaknya menunggu untui melaksanakan pekerjaan tersebut. Kata dia, Volume kerja sementara dihitung, begitupun dengan gambar masih dalam proses semoga saja cepat terselaikan agar proses pekerjaan dapat ditangani sebaik mungkin.

Selain itu dirinya juga menghimbau kepada masyarakat yang pemukimanya berada di seputaran kali mati  agar tetap waspada karena adanya perubahan iklim tak menentu untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan”,harap dia.(fhay)