SULA – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Kepulauan Sula telah mengumumkan pembukaan penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati dimulai pada 17 April hingga 30 April 2024, Kemudian diperpanjang hingga 3 Mei 2024.
Ketua Desk Pilkada PKB Sula, Sahbudin Lumbessy menjelaskan bahwa dari 12 nama telah terdaftar melalui Sistim Sicakada PKB Secara Online. Namun hingga saat ini baru 5 nama yang terinput dalam bagian Daftar Calon Bupati dan Wakil Bupati.
Berikut lima nama yang yang telah terinput di Sistim sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati:
- Malik Silia, S.IP
- Hj. Fifian Adeningsi Mus S.H (Bupati)
- Hi. Safia Pauwah S.H
- H.Mirzal Alwi, SIK
- Hi. Amir Soamole S.H
Berikut 7 nama yang masih kekurangan berkas Proses input dalam Sisitim Sicakada PKB Sula adalah:
- Ihsan Umaternatye S.Ag
- H.Husni Sanaba A.md. S.S.T,M.Mar.Eng
- Syafrudin Sapsuha, SP.M.Si
- Makmuridn Mus
- dr. Viktor Palimbong M.K.M
- Marlina Buamona S.H
- Gendrata Thes, S.pdk.
“Tujuh nama lain ini diberi waktu hingga hari ini yakni 3 Mei 2024 untuk menyelesaikan kekurangan berkas dalam proses input dalam Sistim Sicakaba PKB,”kata Sahbudin kepada awak media Jumat (3/5/2024).
Sahbudin menegaskan, pentingnya setiap pendaftaran untuk mengikuti proses penjaringan yang telah ditetapkan oleh PKB Sula. Dia menekankan bahwa setiap proses yang dilakukan harus melalui sistim dan prosedur yang telah ditetapkan.