Transtimur.com — Tim Cazica 01 Dv berhasil melaju ke babak semifinal Turnamen Sepakbola Piala RT Cup yang berlangsung di lapangan romba ewang, Desa Waiipa, Kecamatan Sanana, Kepulauan Sula, Maluku Utara pada Rabu (1/9/2021).
Dibabak perempat final, tim Cazicia mampu membungkam perlawanan tim Predator dengan skor 4-3 dalam drama adu penalti setelah bermain imbang 1-1 selama waktu normal
Hal di sampaikan oleh Meneger dari tim Cazica 01 Sahrul Takim, di awal babak kedua pertandingan, tim berjulukan predator merobek gawang Cazica 01 melalui tendangan pojok, namun hasilnya menjadi imbang ketika Pelanggaran yang dilakukan didepan garis enam belas dan wasit memutuskan penalti, dan khirnya hasilnya imbang 1-1 ketika Karim Panigfat Menyelesaikan Tendangan Penalti.
Cazica 01 mampu menguasai permainan Lewat bola-bola pendek para pemain Cazica 01 kerap merepotkan bek lawannya. Injury Time kemelut terjadi di depan gawang Predator. Sayang Sundulan Farhan masih bisa diselamatkan kiper Predator hingga babak kedua usai sekor masih tetap 1-1. Pertandingan dilanjutkan dengan drama adu penalti.
Penendang penalti pertama eksekusi oleh pemain Cazica 01 Fc lewat tendangan Karim Panikfat yang merubah skor menjadi 1-0, Giliran pemain Predator jadi penendang. Bola yang diarahkan ke kanan atas gagal diantisipasi kiper Cazica 01. Skor Menjadi 1-1
Tendangan Kedua Cazica Berhasil menambah skor menjadi 2-1, tak kalah tendangan berikut untuk predator mengubah skor menjadi 2-2. Tendangan ketiga Tomas Pemain Back Cazica merubah skor menjadi 3-2, tendangan Predator berikutnya di gagalkan Kiper Cazica 01.
Drama adu pinalti diakhiri dengan Kemenangan Tim Asuhannya yang menggungguli Predator dengan skor 4-2.
“Dengan hasil ini, Cazica 01 akan bertemu Pemenang lainnya pada pertandingan selanjutnya, kami optimistis, dengan materi permainan Cazica 01, kami akan menjuarai turnamen kali ini,”jelas Sahrul Takim.
(tex)
Komentar