IWIP Kembali Serahkan Bantuan Ke Warga Malut

Transtimur.com.com — PT. Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP) sebagai pengelola Kawasan Industri weda bay di Kabupaten Halmahera Tengah (Halteng) kembali menyerahkan bantuan berupa semabako dan alat kesehatan (Alkes) secara simbolik kepada masarakat Maluku Utara melalui Kapolda Maluku Utara (Malut).

Vice President IWIP, Kevin He menyampaikan, bantuan tersebut merupakan wujud komitmen IWIP untuk berkontribusi dalam upaya mengatasi pandemi menghadapi dan menangani pandemi Covid-19 yang berlangsung sejak tahun lalu, khususnya di wilayah Malut dan sekitarnya.

Di tengah lonjakan kasus Covid-19 yang terjadi saat ini, ketersediaan bahan pokok dan alat kesehatan sangatlah krusial. Karena itu pihak iwip bergerak cepat dalam membantu memasok kebutuhan tersebut untuk penanggulangan pandemi Covid-19,” ujar Kevin dalam keterangan rilis resmi yang di terima transtimur.com.

Ia menambahkan, bantuan tersebut diharapkan dapat membantu penanganan Covid-19. Selain itu, bantuan tersebut diharapkan dapat membantu perekonomian masyarakat yang terdampak  pandemi, diketahui, IWIP telah memberikan bantuan 1.000 alat rapid test antigen ke Pemerintah  Daerah (Pemda)  Halteng.

Kata Kevin, sebelumnya pihak IWIP juga sudah menyalurkan bantuan kepada Pemda Halmahera Timur (Haltim) berupa alat kesehatan yakni alat rapid antigen 500 pcs, masker sekali pakai 5.000 pcs, handscoon steril 500 pcs, handscoon non steril 10 box, surgical gown 100 buah, hazmat 50 pasang, sepatu boots 20 buah, dan masker N95 sebanyak 5.000, pada Senin (2/8/2021) kemarin,

Selain itu, IWIP menyerahkan bantuan berupa sembako seperti beras 2,5 ton, gula pasir 500 kg, minyak goreng 500 liter, teh celup 500 kotak, mie instan 500 dus, kecap manis 500 botol, serta bantuan alat kesehatan berupa alat rapid antigen 1.000 pcs dan masker sekali pakai 5.000 pcs kepada masyarakat melalui Polda Malut, kisahnya.

IWIP juga memberikan bantuan sebanyak 200 unit oksigen konsentrator berkapasitas 10 liter per menit kepada pemerintah pusat melalui Kemenko Marves, Jumat (30/7/2021).

Kami berharap partisipasi IWIP ini dapat bermanfaat dalam membantu proses penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi masyarakat, bahkan pihaknya juga mengajak  berbagai pelaku usaha dari segala macam sektor dan industri untuk turut membantu pemerintah mengatasi pandemi  bersama-sama, harap Vice president IWIP Kevin He.

Bantuan tersebut telah diserahterimakan secara simbolis dari IWIP yang diwakili oleh Kevin He kepada Kapolda Maluku Utara Irjen. Pol. Risyapudin Nursin, S.I.K. di kediamannya. Penyerahan bantuan tersebut akan langsung didistribusikan ke masyarakat yang membutuhkan. (ril)